Tempat Wisata Grojogan Watu Purbo Tempel,Sleman,Jogjakarta
PantainyaJogja.com by@Photographermager |
Kali ini muncul wisata baru yang lagi viral di Sleman Jogjakarta yaitu Grojogan Watu Purbo.Grojogan Watu purbo ini merupakan sebuah aliran sungai besar yang dibuat dam bertingkat 6,dengan ketinggian 3 sampai 7 meter,sehingga membentuk grojokan air terjun dari ketinggian yang sangat cantik,pemandangan ini sangat bagus sekali sebagai spot foto bagi para pengunjung.
Tak heran jika Grojogan Watu Purbo Tempel,Sleman ini menjadi viral di dunia maya,hingga sekarang lokasi wisata baru Grojogan Watu Purbo ini menjadi tujuan para pemburu spot selfie di Jogjakarta.
Grojogan Watu Purbo Jogja ini memiliki air yang bersih dan udara yang sejuk,karena jika air terjun deras akan nampak berkabut dan terasa lebih dingin,Lokasi ini sangat cocok untuk ngadem,di sekeliling air terjun Grojogan Watu Purbo ini juga banyak tumbuh pepohonan besar sehingga mnambah suasana menjadi lebih syahdu.
Alamat Grojogan Watu Purbo
Lokasi Grojogan Watu Purbo ini alamatnya berada di Dusun Bangunrejo,Desa Merdikorejo,Kecamatan Tempel,Kabupaten Sleman,Jogjakarta.Lokasi yang tak begitu jauh dari pusat kota Jogjakarta.
Jarak dari Kota Jogjakarta sekitar 30 km dengan waktu tempuh sekitar 1 jam perjalanan menggunakan kendaraan pribadi,untuk menuju ke tempat wisata Grojogan Watu Purbo ini tidaklah sulit karena jalurnya mudah untuk Sobat temukan,dan tentunya akses masuknya juga sudah bagus,meskipun untuk sampai lokasi wisata Grojogan Watu Purbo jalannya belum beraspal.
Rute Grojogan Watu Purbo
Jika Sobat ingin berkunjung ke air terjun Grojogan Watu Purbo ini banyak sekali jalur yang bisa Sobat lalui,jika dari pusat kota Jogjakarta maka jalur yang harus ditempuh dengan melalui Jalan Magelang,kemudian lampu merah Tempel belok ke utara,kemudian masuk gapuro Desa Mardikorejo.
Setelah masuk Desa Mardikorejo,Sobat akan menemukan papan petunjuk jalan menuju lokasi tempat wisata air terjun Grojogan Watu Purbo Sleman.
Nah jika Sobat sudah sampai Desa Mardikorejo maka jaraknya sudah dekat hanya sekitar 700 meter,Sobat akan sampai lokasi yang Sobat tuju.Dari lokasi parkiran Sobat harus jalan kaki sekitar 50 meter.
Baca juga Lokasi wisata alamanda jogja flower Turi Sleman Jogjakarta
PantainyaJogja.com by@veetreeyuniarti |
Berbicara tentang harga tiket masuknya,Sobat tak usah khawatir karena sampai sekarang belum ada biaya retribusi masuk lokasi wisata Grojogan Watu Purbo,hanya saja Sobat harus membayar biaya parkirnya saja.
Untuk biaya parkir wisata Grojogan Watu Purbo ini juga cukup murah yaitu untuk sepeda Rp2000,untuk parkir sepeda motor Rp 5000 dan untuk parkir mobil dikenakan biaya Rp 10.000 saja.
Fasilitas Wisata Grojogan Watu Purbo Sleman
Untuk fasilitas sendiri,di lokasi wisata ini memang baru tahap pembangunan,namun untuk fasilitas penting sudah tersedia,seperti lokasi parkir yang cukup luas,karena lokasi parkirnya berada di lahan camping,Toilet juga sudah ada,di lokasi wisata Grojogan Watu Purbo ini juga sudah ada gasebo untuk tempat istirahat dan juga sudah ada pendopo.
Jadi jika Sobat ingin membuat acara bersama teman teman bisa menggunakan pendopo yang ada disana,karena pendoponya juga cukup besar,biasanya dijadikan tempat reunian,rapat dan acara acara pengunjung.
PantainyaJogja.com by@ferdinandavid |
Bagi Sobat yang suka basah basahan,lokasi ini juga bisa untuk bermain air dibawah grojogan,bebatuan di Grojogan Watu Purbo ini sangat halus sehingga banyak sekali akan Sobat temukan bebatuan yang tertata dan tersusun ke atas yang dilakukan pengunjung sebagai kreativitas menyusun batu dan dijadikan spot foto.
Baca juga lokas wisata bukit pandawa Godean
Semoga sedikit ulasan tentang tempat wisata Grojogan Watu Purbo Sleman ini bisa bermanfaat dan bisa Sobat jadikan bahan referensi lokasi tujuan wisata Sobat di Jogjakarta,Salam Wisata Indonesia
Posting Komentar untuk "Tempat Wisata Grojogan Watu Purbo Tempel,Sleman,Jogjakarta"