Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Menikmati Sensasi Wisata Bermain Perahu Kano Di Pantai Drini Gunungkidul



PantainyaJogja.com kali ini akan berbagi informasi tentang wisata perahu kano di pantai Drini.

Hay sobat semua pecinta wisata pantai,kali ini kita akan memberikan informasi tentang obyek wisata pantai gunung kidul yg terbaru yaitu wisata perahu kano yang ada di pantai Drini Gunung kidul. Perahu kano adalah perahu kayak kecil yang bisa Sobat naiki berdua.Wisata perahu kano ini hanya ada di pantai Drini Gunung kidul.

Dimanakah letak pantai Drini Gunung kidul??

Bagi Sobat traveler yang mau berkunjung ke pantai drini namun belum tau lokasinya,gampang kok, karena lokasi pantai drini hanya satu jalur dengan deretan beberapa pantai Gunung kidul yang lain,Jika Sobat datang dari Jogjakarta langsung saja menuju arah pantai Baron yaitu pantai paling ujung barat setelah pintu utama retribusi pantai Gunung kidul.

Setelah Sobat menemukan pantai Baron,ikuti jalur ke timur yang akan menemukan beberapa pantai seperti kukup,sepanjang,watu kodok,dan setelah watu kodok akan menemukan pertigaan menuju pantai Drini,mudah kan Sob.

Pantai Drini berada di wilayah kelurahan Banjarejo,kecamatan Tanjungsari,kabupaten Gunung kidul,Yogyakarta yaitu daerah yang kaya akan destinasi wisata alam terutama wisata pantai yang sangat menakjubkan,sehingga tak heran Gunung kidul sekarang mulai terkenal sebagai tujuan wisata pantai paling favorit.

perahu kano pantai drini gunung kidul
PantainyaJogja.com

Nah jika Sobat berkunjung ke Pantai Drini,maka akan menemukan sensasi pantai yang sangat adem dengan ombak laut yang tenang sehingga aman untuk berenang dan bermain perahu kano.

Selain bisa bermain perahu kano pantai ini juga mempunyai hamparan pasir putih yang luas nan bersih yang biasanya dijadikan sebagai tempat bermain game maupun bermain bola.

Selain wisata perahu kano dan pasir putih nan cantik,ternyata pantai Drini juga mempunyai bukit besar di tengah laut yang menjadi Ikon pantai Drini,untuk menuju bukit tersebut sekarang sudah ada fasilitas jembatan penyeberangan sehingga untuk naik pulau tidak harus menunggu saat air surut,untuk melewati jembatan tersebut Sobat dikenakan biaya sebesar Rp 3000 saja.

Selain sebagai sarana penyeberangan,jembatan pulau Drini ini menjadi spot foto yang sangat indah,karena jembatan ini sangat panjang dari bibir pantai menuju pulau tengah laut sehingga akan menghasilkan hasil foto yang sangat bagus.

Dari bukit pulau Drini kita bisa menikmati pemandangan bibir pantai dari ketinggian dan menikmati indahnya bukit pulau nan hijau dan teduh,wooow tak bisa dibayangkan betapa indahnya suasana pantai  Drini Jogja ini.

pantai drini gunung kidul
PantainyaJogja.com

Lokasi tempat wisata perahu kano Pantai Drini ini sangat dangkal sehingga aman untuk bermain perahu kano dan berenang,bahkan lokasi ini juga sangat aman untuk anak anak,ombaknya juga tidak besar jadi tak akan berbahaya bagi anak kecil.

Bebatuan karangnya pun tidak tajam seperti pantai pantai yang lain sehingga akan lebih aman untuk bermain.

Bahkan Sobat juga bisa berenang hingga batas tengah yang sudah ditandai dengan bendera,sebagai area aman untuk bermain.
 
pantai drini yogyakarta
PantainyaJogja.com

Pokoknya luar biasa keindahan alam pantai Drini Yogyakarta ini,jika kita belum pernah ke Gunung kidul,bakalan rugi deh,,karena wisata pantai gunung kidul sangatlah indah dan tentunya dengan harga tiket masuknya yang murah dibanding wisata dalam kota ataupun wisata yang lain.

Bagi Sobat pemburu kuliner seafood banyak juga tempat makan murah dan enak yang ada di pantai Drini Gunung kidul.Bahkan di pantai Drini Jogja ini juga terdapat banyak rumah makan yang melayani paket makan prasmanan untuk rombongan seperti Hutama resto pantai drini.

Berapa harga tiket wisata perahu kano pantai Drini?
Berbicara tentang harga tiket masuk pantai Drini Gunung kidul,Sobat gak usah khawatir karena sangatlah murah,Sobat hanya membayar biaya retribusi sekali di pintu masuk utama Pantai Baron sebesar Rp 15.000 per orang sudah bisa berkunjung ke beberapa pantai termasuk pantai Drini Gunung kidul.

Selain Wisata perahu kano, di pantai Drini ini Sobat juga bisa menyewa kapal nelayan untuk menikmati laut lepas dengan biaya Rp300.000.Sobat bisa rame rame dengan teman maupun keluarga,tetapi saya sarankan hanya bagi Sobat yang berani saja ya!karena Bagi Sobat yang belum terbiasa bisa mabuk kapal.

Di pantai Drini Gunungkidul Sobat juga bisa camping hlo, lokasi  camping pantai Drini cukup luas yaitu disekitar gasebo dan warung warung makan sederhana yang ada di sana.Biasanya untuk biaya camping di pantai Drini sebesar Rp10.000 per malam.Namun untuk bongkar tenda biasanya diharuskan lebih pagi terutama pada hari sabtu dan minggu maupun  weekend.

Nah tunggu apalagi Sob nikmati liburan Sobat untuk berkunjung ke Pantai Drini dengan menikati wisata perahu kano yang disewakan di pantai Drini Gunung kidul dengan harga sewa sebesar Rp50.000 sepuasnya.

Nikmati keindahan alam indonesia yg sangat luar biasa, yuuuk piknik ke Gunung kidul Jogjakarta.Jika Sobat bingung tujuan wisata, bingung booking tempat,mencari rumah makan murah hubungi Admin.
Info reservasi pantai Drini Gunung kidul:
WA 085713585009

Selamat berlibuuur




Posting Komentar untuk "Menikmati Sensasi Wisata Bermain Perahu Kano Di Pantai Drini Gunungkidul"