Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Keindahan Pantai Srau Pacitan Yang Perlu Sobat Kunjungi



Pantai Srau merupakan salah satu pantai yang ada di Kabupaten Pacitan yang mempunyai daya tarik tersendiri dari pantai pantai lain yang ada di Kabupaten Pacitan.

Jika Sobat pergi ke Pacitan akan terasa belum lengkap jika belum berkunjung ke pantai Srau ini,meskipun pantai Srau ini belum setenar pantai Klayar tetapi memang mempunyai keistimewaan tersendiri.
pantai pacitan
PantainyaJogja.com  by@Dhian_Hardjodisastro
Sebelum kita membahas tentang pantai Srau secara lengkap ledih baik Sobat mengetahui tentang alamatnya dan jalur untuk menuju ke sana.

Alamat Pantai Srau Pacitan
Pantai Srau ini berada di Dusun Srau,Desa Candi.Kecamatan Pringkulu,Kabupaten Pacitan Jawa Timur.Pantai Srau ini berjarak sekitar 40 Km dari Kota Pacitan dengan waktu tempuh sekitar 1,5 jam perjalanan menggunakan kendaraan pribadi.Lokasi Pantai Srau Pacitan ini memang masih tersembunyi sehingga belum banyak pengunjun yang tahu keberadaan pantai Srau ini.

Jalur Menuju Pantai Srau Pacitan.
Jika Sobat ingin berkunjung ke Pantai Srau Pacitan ini ada beberapa jalur yang bisa Sobat lalui,bagi pengunjung yang berasal dari Surabaya dan sekitarnya bisa melalui Mojokerto,sementara bagi Sobat yang datang dari Jawa Tengah,Jawa Barat Dan Jogjakarta bisa melalui jalur Tol Cipali dengan mengikuti arah Kota Pacitan.

Jalur menuju pantai Srau jika dari Kota Pacitan bisa melalui JL WR Supratman kemudian nanti Sobat akan melewati pantai Teleng Ria,setelah Sobat menemukan pertigaan Tumpang Rinjing beloklah ke kiri dan ikuti papan petunjuk  jalan yang ada,tetaplah Sobat untuk berhati hati,karena jalan menuju pantai Srau ini berkelok kelok dan naik turun.
pantai srau pacitan
PantainyaJogja.com  by@Asiilahfatihah
Fasilitas Di Pantai Srau Pacitan
Berbicara tentang fasilitas di pantai Srau Pacitan ini tentunya belum lengkap seperti pantai pantai yang lain,karena memang pantai ini belum di ekploitasi secara maksimal oleh pemerintah dan warga sekitar.

Baca juga Keistimewaan Pantai Teleng Ria Pacitan

Fasilitas penting namun juga tetap ada seperti Toilet,tempat makan sederhana,tempat ibadah dll,namun untuk fasilitas akomodasi seperti hotel dan tempat menginap memang belum ada,jadi jika Sobat ingin bemalam di pantai Srau ini lebih baik membawa tenda dome sendiri,untukbisa menikmati bermalam di pantai Srau Pacitan ini.

Meskipun fasilitas di pantai Srau ini belum lengkap,Sobat tak usah khawatir dan tak kan menyesal jika berkunjung ke pantai Srau ini,karena di pantai Srau Sobat akan disuguhkan dengan berbagai obyek wisata alam yang sangat indah antara lain:
*Perbukitan Karang
Di pantai Srau ini terdapat perbukitan karang yang sangat indah yag bisa Sobat jadikan spot berfoto dan juga menyaksikan sunset di pantai Srau.

*Spot Camping
Di pantai Srau ini juga terdapat tempat camping yang cukup luas di dataran bukit,namun Sobat harus tetap berhati hati ya.

Pasir Pantai
Di pantai Srau ini memiliki pasir putih yang sangat bersih,sangat cocok bagi Sobat untuk bermain pasir,Sobat bisa berfoto di bibir pantai di pasiran ini.

Pantai Srau ini memiliki ombak yang cukup besar,sehingga bagi Sobat yang tidak mempunyai keahlian khusus jangan mencoba untuk bermain air laut ke tengah,karena cukup berbahaya bagi keselamatan Sobat.Namun bagi Sobat yang sudah terbiasa melakukan selancar,ombak laut pantai Srau ini memang sangat cocok untuk bermain selancar.
lokasi pantai srau
PantainyaJogja.com  by@Theopranindya
Baca juga Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Pantai Taman Pacitan

Selain obyek obyek yang menarik di atas masih ada tempat yang sangat bagus dan biasa dijadikan spot foto yang sangat bagus yaitu deretan pohon kelapa yang berjajar di sepanjang pantai Srau ini.Lokasi ini biasa di jadikan spot foto yang sangat keren,bahkan bagi kalangan photografer lokasi ini biasa di jadikan spot berfoto dengan background pohon kelapa dan lautan yang sangat cantik.

Bagaimana,Sobat tertarik kan untuk berkunjung ke pantai Srau ini.Jika Sobat tertarik bisa agendakan untuk berkunjung ke pantai ini dengan kluarga,teman dan orang orang terdekat Sobat.

Mungkin informasi ini bisa bermanfaat dan bisa dijadikan bahan referensi tujuan wisata Sobat ke Kabupaten Pacitan Jawa Timur. 

Posting Komentar untuk "Keindahan Pantai Srau Pacitan Yang Perlu Sobat Kunjungi"