D'karst Autocave,Tempat Wisata Baru Di Ponjong Gunungkidul
Gunungkidul selalu menghadirkan tempat tempat wisata baru yang sangat keren dan patut Sobat kunjungi,selain wisata pantai dan wisata Goa Pindul yang terkenal kini hadir tempat wisata baru yang sangat unik yaitu Dkarst Autocave Ponjong.
Foto By facebook Volky wagen kandang badhak |
Banyak sekali properti yang unik sebagai spot foto bagi para pengunjung yang ingin berselfie,seperti taman,mobil,dan juga spot selfie dalam Goa yang berwarna warni.
Selain keindahan dalam Goa,Sobat juga akan dimanjakan dengan pemandangan alam sekitar yang masih asri,hamparan pegunungan sekitar Goa dan area perkebunan warga yang hijau membuat suasana semakin tenang.
Meskipun masih terbilang tempst wisata baru namun untuk fasilitas nya sudah cukup memadai,hanya saja untuk akses masuk menuju ke lokasi Dkarst Autocave ini tidak bisa dijangkau dengan mobil besar,Sobat harus menggunakan jasa Shutle yang disediakan disana.
Pantainyajogja.com foto by@volky wagen kandang badhak |
Jika dari Kota Jogjakarta memang jaraknya cukup jauh,karena berada di Kecamatan Ponjong yang merupakan Kecamatan bagian timur Kota Gunungkidul.Jarak dari Kota Jogjakarta sekitar 60 KM dengan waktu tempuh sekitar 1,5 jam perjalanan menggunakan kendaraan pribadi.
Namun jika dari Kota Wonosari Gunungkidul jaraknya cukup dekat hanya sekitar 20 KM dengan waktu tempuh sekitar 30 menit perjalanan menggunakan kendaraan pribadi.
Harga tiket masuk Dkarst Autocave sebesar Rp 35.000 sudah termasuk jasa shutle yang akan mengantarkan Sobat dari lokasi parkir hingga sampai lokasi wisata dan mengantarkan kembali ke lokasi parkir lagi.
Rute Jalur Menuju Dkarst Autocave Ponjong
Pantainyajogja.com foto by@volky wagen kandang badhak |
Jika Sobat ingin berkunjung ke Destinasi wisata baru di Gunungkidul ini bisa melalui Jalan Jogja-Wonosari,kemudian ikuti jalur menuju Kota Wonosari atau Kabupaten Gunungkidul,nah setelah sampai di Gunungkidul ambil jalur menuju Jalan Semanu,kemudian Jalan Semanu-Pracimantoro.
Setelah Sobat nanti sampai di Bedoyo ada kantor BRI di kiri jalan kemudian jalan lagi sekitar 500 meter akan menemukan pertigaan kemudisn belok ke kiri,kemudian setelah menemukan perempatan ke 2 belok ke kanan kemudian pertigaan belok ke kiri dan ikuti terus,nanti Sobat akan menemukan papan petunjuk untuk menuju Dkarst Autocave yang Sobat tuju.
Jika Sobat masih bingung bisa bertanya kepada masyarakat sekitar atau Sobat juga bisa menggunakan Google map untuk menuju lokasi wisata ini.
Mudah mudahan Destinasi wisata baru Dkarst Autocave ini akan menjadi lokasi wisata unggulan khususnya di kecamatan Ponjong dan bisa memajukan perekonomian masyarakat sekitar.
Sedikit ulasan ini semoga bermanfaat dan bisa Sobat jadikan bahan referensi tujuan wisata Sobat di akhir pekan,Sumber ulasan ini berasal dari Facebook dengan Group POWKG,jika ada kekurangan dan kesalahan mohon untuk memberikan masukan melalui komentar,kami hanya ingin ikut serta mempublikasikan tempat wisata baru yang ada di Gunungkidul.Salam Wisata Indonesia.
Posting Komentar untuk "D'karst Autocave,Tempat Wisata Baru Di Ponjong Gunungkidul "