Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Keindahan Lokasi Wisata Pantai Kasap: Raja Ampatnya Pacitan Jawa Timur.

Kabupaten Pacitan Jawa Timur terkenal dengan kota wisata dengan 1001 goa,namun tahukah Sobat bahwa Kabupaten Pacitan Jawa Timur juga memiliki banyak sekali tempat wisata pantai yang indah.

Bahkan di Kabupaten Pacitan Jawa Timur  terdapat sebuah pantai yang mirip Raja Ampat Papua,sehingga dijuluki Pantai Raja Ampat Pacitan.

Pantai Pacitan yang dijuluki Raja Ampatnya Pacitan adalah Pantai Kasap.Pantai Kasap Pacitan ini memang memiliki keunikan yang berbeda dari pantai lainnya yang ada di Pacitan,karena memiliki pemandangan indah perbukitan karang yang berada di tengah laut.

Keindahan Pantai Kasap Pacitan ini akan terlihat layaknya Raja Ampat Papua,jika Sobat melihat dari puncak bukit dan gardu pandang yang ada di Pantai Kasap ini.Sehingg pantai Kasap ini terkenal dengan pantai Raja Ampat Pacitan.

Raja Ampat Pacitan
Pantainyajogja.com@Pantai Kasap

Alamat Pantai Kasap Pacitan.

Lokasi Pantai Kasap ini berada di daerah Dusun Ketro,Desa Watukarung,Kecamatan Pringkuku,Kabupaten Pacitan Jawa Timur.

Untuk sampai lokasi wisata pantai Kasap ini tentunya sangat mudah,karena jalurnya sama dengan jalur menuju Pantai Watu Karung Pacitan.

Jalan Menuju Pantai Kasap Pacitan.

Bagi Sobat yang ingin berkunjung ke lokasi wisata pantai Kasap Pacitan ini ada beberapa jalur yang bisa Sobat lalui.

Untuk menuju Pantai Kasap Pacitan ini Sobat akan membutuhkan waktu perjalanan sekitar 50 menit perjalanan dari pusat Kota Pacitan,karena berjarak sekitar 27 Km.

Jika dari Pantai Klayar ke Pantai Kasap jaraknya sekitar 13 Km dengan waktu tempuh sekitar 30 menit perjalanan dengan menggunakan kendaraan pribadi.

Ikutilah jalur menuju Pantai Watu Karung,kemudian setelah masuk Pantai Watu Karung ikuti terus jalurnya hingga menemukan petunjuk masuk pantai Kasap.

Nah setelah sampai lokasi parkir Pantai Kasap,lanjutkan perjalanan Sobat melewati jalan setapak hingga sejauh 500 meter akan sampai lokasi Panta Kasap yang Sobat tuju.

Bagi Sobat yang masih bingung rute menuju Pantai Watu Karung dan Pantai Kasap Pacitan ini bisa menggunakan panduan google maps. 

Harga Tiket Masuk Pantai Kasap Pacitan.

Berbicara tentang harga tiket masuk pantai Kasap Pacitan Jawa Timur ini Sobat tak perlu khawatir akan menguras kantong,karena untuk masuk Pantai Kasap ini akan dibayarkan saat masuk gerbang Pantai Watu Karung yang akan dibayarkan sebesar Rp 7000 per orang.

Dengan membayar HTM Pantai Kasap tersebut tentunya Sobat sudah bisa masuk lokasi Pantai Watu Karung dan juga Pantai Kasap Pacitan,karena letak Pantai Kasap bersebelahan dengan Pantai Watu Karung Pacitan. 

Jam Buka Pantai Kasap Pacitan.

Untuk jam operasional Pantai Kasap ini mulai pukul 06.00 sampai dengan pukul 17.00 untuk kunjungan wisata umum,namun bagi Sobat yang ingin camping tentunya juga buka 24 jam.

Karena Pantai Kasap di Pacitan ini terdapat lokasi camping yang cukup luas dengan hamparan rumput yang hijau,namun jika ingin camping lebih baik untuk konfirmasi terlebih dahulu kepada pihak pengelola agar lebih terjaga keamanannya.


lokasi pantai kasap pacitan
Pantainyajogja.com@Pantai Kasap

Fasilitas Pantai Kasap Pacitan.

Berbicara tentang fasilitas yang ada di Pantai Kasap Pacitan ini meskipun belum lengkap,namun sudah ada fasilitas penting yang ada di sana antara lain:
*Lokasi parkir kendaraan.
*Toilet.
*Mushola.
*Spot Foto.
*Tempat makan.
*Gasebo puncak bukit.
*Penginapan Pantai Kasap
*Dan juga lokasi camping.

Dengan adanya fasilitas yang ada di Pantai Kasap ini tentunya akan membuat nyaman para pengunjung yang datang ke Pantai Kasap Pacitan ini.

Menikmati keindahan Panorama Pantai Kasap ini tidak bisa dilakukan seperti pantai pada umumnya,karena Pantai Kasap Pacitan ini memiliki karakter gelombang laut yang cukup besar,sehingga Sobat tidak bisa bermain air di Pantai Kasap.

Namun meskipun tidak bisa bermain air,Sobat akan puas dengan sajian pemandangan pantai Kasap yang mirip dengan Raja Ampat Papua ini.

Sobat bisa melihat keindahan bukit bukit karang tengah laut dari puncak bukit pantai Kasap yang bisa Sobat jangkau dengan cara berjalan kaki.

Dari puncak bukit Pantai Kasap ini Sobat akan dimanjakan dengan pemandangan laut lepas dan juga spot berfoto yang instagramable.

Banyak spot foto yang ada di puncak bukit Pantai Kasap seperti terowongan kayu,spot gardu pandang dan juga spot yang ada di gasebo atas bukit Kasap.

Saat sore hari,Sobat juga akan dimanjakan dengan pemandangan sunset yang keren,Sobat bisa menyaksikan sunset di bukit Pantai Kasap Pacitan ini.

Meskipun berada di puncak bukit Pantai Kasap,Sobat tak akan merasakan panas yang terik,karena akan ditemani dengan sejuknya udara pantai yang menyegarkan,bahkan di puncak bukit ini juga banyak pohon perindang untuk berteduh.

pantai Kasap Pacitan
Pantainyajogja.com@Pantai Kasap

Tips Berkunjung Ke Pantai Kasap Pacitan.

Bagi Sobat yang ingin berkunjung ke Pantai Kasap Pacitan ini tentunya ada beberapa hal yang perlu diperhatikan antara lain:
*Saat akan berkunjung ke Pantai Kasap tentunya Sobat harus memastikan saat cuaca cerah tidak hujan.
*Bawalah kamera untuk mengabadikan moment liburan Sobat.
*Jangan bermain ombak di Pantai Kasap.
*Gunakan alas kaki baik sepatu atau sandal saat berjalan menuju bukit pantai Kasap.
*Bawalah air minum saat akan naik bukit pantai Kasap.
*Jagalah kebersihan lokasi Pantai Kasap.

Informasi tentang lokasi dan harga tiket masuk Pantai Kasap Pacitan ini semoga bermanfaat,agar menjadi bahan referensi tujuan wisata Sobat saat berada di Pacitan Jawa Timur. 

Posting Komentar untuk "Keindahan Lokasi Wisata Pantai Kasap: Raja Ampatnya Pacitan Jawa Timur. "