Harga Tiket Masuk Kebun Binatang Suraloka Zoo Jogja Terbaru 2023.
Suraloka Zoo merupakan salah satu Kebun Binatang yang memiliki berbagai jenis hewan yang sangat disenangi anak-anak.
Meskipun Suraloka Zoo Jogja ini tak sebesar Gembira Loka Zoo, tetapi tempatnya sangat nyaman untuk berlibur bersama keluarga.
Lokasi Kebun Binatang Suraloka ini sangat bersih,dengan pepohona rindang dan juga dilengkapi wahana permainan anak yang lengkap,sehingga anak-anak akan merasa senang bermain di Suraloka Zoo Jogja ini.
Kebun Binatang Kaliurang ini bisa menjadi sarana edukasi bagi anak-anak untuk belajar tentang jenis-jenis hewan dan juga cara memeliharanya.
Suraloka Zoo Jogja |
Alamat Suraloka Zoo.
Suraloka Zoo dimana?
Mungkin bagi sebagian orang belum banyak yang mengetahui tentang alamat kebun binatang di Jogja ini.
Lokasi Suraloka Zoo ini berada di Jl Boyong No 97, daerah Kaliurang, Desa Hargobinangun,Kecamatan Pakem,Kabupaten Sleman, Kota Jogjakarta.
Jarak Kebun Binatang Suraloka ini jika dari pusat kota Jogjakarta sekitar Malioboro hanya sekitar 25 Km dengan estimasi perjalanan 50 menit menggunakan kendaraan pribadi.
Jalur Menuju Suralokasi Zoo Jogja.
Bagi Sobat yang ingin berkunjung ke lokasi wisata edukasi Mini Zoo Jogja ini,rutenya sangat mudah dan juga dengan akses jalan kota yang mulus.
Jika Sobat dari pusat Kota Jogjakarta bisa langsung menuju Ring Road Utara,kemudian menuju Jl Palagan Tentara Pelajar.
Ikuti terus Jl Palagan hingga sampai di pertigaan Jl Pakem-Turi,kemudian belok ke arah kanan,hingga sampai perempatan Jl Pakisaji.
Belok ke kiri menuju Jl Watugendong lurus terus,tetap di jalur tersebut,setelah menemukan pertigaan atau persimpangan jalan,belok ke kiri menuju Jl Boyong.ikuti terus hingga menemukan papan petunjuk masuk Suraloka Interactive Zoo yang Sobat tuju.
Harga Tiket Masuk Suraloka Zoo Jogja.
Berbicara tentang harga tiket masuk mini zoo Sleman ini cukup terjangkau,Sobat hanya dikenakan biaya masuk Suraloka sebesar Rp 30.000 saja setiap orang,dan untuk balita dibawah 1 tahun belum dikenakan tarif masuk.
Selain biaya masuk tersebut,di Suralokas Zoo Jogja ini juga terdapat wahana permainan dengan tarif yang terjangkau antara lain:
*Arena Kelinci Rp 10.000.
*Arena Kelinci Rp 10.000.
*Naik kereta Thomas Rp 15.000.
*Flying fox Rp 30.000.
*High Rope Rp 30.000.
*Menjaring ikan Rp 15.000.
*Foto bersama burung Rp 10.000.
*Dan masih banyak wahana permainan lainnya.
Dengan membayar tiket masuk Suraloka Zoo ini, pengunjung sudah bisa bermain dan berintaraksi langsung dengan berbagai jenis hewan yang ada di sana.
Selain biaya masuk Suraloka Zoo,tentunya Sobat juga harus membayar tiket parkirnya.Biaya parkir Mini Zoo Sleman ini juga cukup murah,untuk sepeda motor dikenakan tarif parkir sebesar Rp 3.000, sedangkan untuk mobil pribadi tiket parkirnya Rp 5.000, Elf Rp 20.000,bus meduim Rp 25.000,sedangkan Bus besar Rp 30.000 saja.
Suraloka Zoo Jogja |
Fasilitas Suraloka Zoo Jogja.
Fasilitas umum yang ada di tempat wisata Suraloka Zoo Jogja ini juga sangat lengkap seperti lokasi parkir yang cukup luas,toilet,mushola,taman bermain outdoor dan juga banyak sekali wahana permaianan yang seru.
Dengan kelengkapan fasilitas Suraloka Zoo Jogja ini diharapkan para pengunjung akan betah berlama-lama di Kebun Binatang Suraloka ini.
Jam buka wisata Kaliurang yang satu ini setiap hari beroperasional mulai pukul 09.00 hingga tutup pukul 17.00 Wib.
Mini Zoo Jogja ini sangat diminati, selain harga tiket masuknya yang terjangkau tentunya banyak sekali wahana permainannya dan terdapat pula Green House yang memiliki koleksi flora aneka tanaman hias.
Bagi para pecinta tanaman pasti akan sangat menyukai lokasi Green House Suraloka Zoo ini,karena disana terdapat sekitar 5 jenis tanaman hias seperti anggrek,aglonema,kaktus,bonsai dan begonia.
Berbagai jenis tanaman hias tersebut berasal dari berbagai daerah dan belahan dunia seperti jenis anggrek bulan hibrida,anggrek dendronium,anggrek vanda dan masih banyak jenis lainnya.
Berbagai macam jenis aglonema seperti aglonema red katarina,aglonema legasi,aglonema suksom,aglonema mahaseti dan banyak lainnya.
Suraloka Zoo Jogja |
Bahkan bagi Sobat yang menginap di Hotel Griya Persada ini gratis masuk wisata adukasi mini zoo Suraloka Jogja ini.
Bagi Sobat yang ingin mencari hotel dekat Suraloka Zoo Jogja ini bisa booking Griya Persada Hotel,namun jika Sobat akan mencari hotel terdekat Suraloka Zoo lainnya juga banyak sekali hotel yang akan Sobat temukan,seperti D'Kaliurang Resort And Convention,Sewu Padi,K Hotel Kaliurang,Akasa Hotel,dan masih banyak Hotel terdekat lainnya.
Berkunjung di Suralokasi Zoo Jogja ini tidak diijinkan untuk membawa bekal makanan dari luar,namun Sobat tak perlu khawatir,karena di Suralokasi Zoo ini terdapat Cafe and Resto yang menyediakan aneka masakan Nusantara yang menggugah selera.
Berbagai makanan akan Sobat temukan di Cafe and Resto Suraloka Zoo seprti ayam goreng,ayam bakar,ayam crispy dan menu lainnya dengan harga yang ramah di kantong.
Bagi Sobat yang ingin mencari cemilan,di Suraloka Zoo juga terdapat kios kios yang meyediakan makanan ringan dan minuman seperti kios popcorn,kios corndog,kios burger dan juga kios yang menjual minuman.
Baca Juga Harga Tiket Gembira Loka Zoo Jogja.
Suraloka Zoo Jogja |
Karena konsepnya yang keren dengan wahana permainan anak yang lengkap,sehingga banyak situs situs besar yang mereview Suraloka Zoo.
Pengunjung akan mendapatkan pengalaman yang berharga dengan berbagai fasilitas dan juga wahana permainannya yang lengkap.
Nah keren kan Sob tempatnya? Bagi Sobat yang ingin booking tempat bisa langsung menghubungi 081276109997, Atau bisa juga bisa menghubungi management Griya Persada Convention Hotel And Resort.
Informasi tentang harga tiket masuk dan juga wahana permainan di Suraloka Zoo ini semoga bermanfaat,sehingga bisa menjadi panduan tujuan wisata di Kaliurang.
Posting Komentar untuk "Harga Tiket Masuk Kebun Binatang Suraloka Zoo Jogja Terbaru 2023."